Thursday, May 13, 2010

Indeks Berpeluang untuk Berbalik Arah

Pada hari Rabu kemarin indeks mengalami kenaikan yang cukup signifikan sebeasar 34,7 poin (1,2%). Namun untuk perdagangan pada hari terakhir minggu ini kami perkirakan indeks akan mengalami pergerakan yang fluktuatif dengan kecenderungan untuk terkoreksi. Dow Jones semalam mencatat penurunan yang dalam sebesar 114 poin (1,05%). Penurunan tersebut antara lain akibat pelemahan mata uang dolar AS dan Euro terhadap yen serta keuntungan Sony Corp. di bawah ekspektasi analis. Bursa regional Asia Pasifik pada pagi ini juga mengalami penurunan, dengan koreksi yang paling signifikan dicatat oleh Nikkei. Penurunan juga dialami oleh Strait Times dan Seoul Composite. Namun di sisi lain indeks juga memiliki beberapa sentimen positif yang berpotensi dapat menahan laju penurunannya. Harga berbagai jenis logam di LME mengalami kenaikan dengan nikel mengalami kenaikan yang signifikan. Begitu juga dengan kurs rupiah terhadap dolar AS pada hari ini yang menunjukkan penguatan, berada di posisi Rp9.100 per US$ dibandingkan posisi kemarin di Rp9.119 per US$. Kami perkirakan pada hari ini indeks akan bergerak di kisaran 2810 sampai 2860.

0 comments:

Post a Comment

Your comment will be moderated the first time you do like if you include links. From there not be necessary if you use the same data and keep your sanity. Will not be published insults, slander or disrespect to the readers and commentators on this blog.