StockWatch (Jakarta) - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada sesi pertama, Senin (29/6) ditutup melemah 10,038 poin (0,492%) menjadi 2.030,155. Indeks LQ45 juga turun 3,028 poin (0,763%) ke level 393,788 sedangkan Jakarta Islamic Index (JII) melemah 3,50 poin (1,075%) ke 322,034, Kompas100 turun 2,907 poin (0,588%) ke level 491,840, dan Bisnis-27 turun 0,197 poin (0,111%) menjadi 186,637.
Berdasarkan data StockWatch, hingga penutupan sesi pertama perdagangan di BEI, harga saham 113 emiten melemah. Sedangkan emiten yang ditutup stagnan dan menguat masing-masing 44 dan 54 emiten. Volume saham yang ditransaksikan selama sesi pertama Senin ini mencapai 1,626 miliar unit saham senilai Rp995,799 miliar dengan frekuensi 29.127 kali transaksi.
Saham Bumi Resources (BUMI), Telkom (TLKM), Bank Mandiri (BMRI), Lippo Karawaci (LPKR), Perusahaan Gas Negara (PGAS), Timah (TINS), dan Bank Central Asia (BBCA) tercatat sebagai 10 saham paling aktif ditransaksikan selama sesi pertama Senin ini.
Saham emiten yang menempati 10 saham top loser di antaranya adalah Petrosea (PTRO) turun Rp300 (3%) ke Rp9.700, Astra Agro Lestari (AALI) turun Rp300 (1,71%) ke Rp17.200, Tambang Batubara Bukit Asam (PTBA) turun Rp250 (2,11%) ke Rp11.600, dan Telkom (TLKM) turun Rp150 (1,97% menjadi Rp7.450.
Sedangkan saham emiten yang tercatat dalam 10 saham top gainer adalah Gudang Garam (GGRM) naik Rp900 (7,73%) menjadi Rp12.550, Bank Danamon (BDMN) naik Rp150 (3,23%) ke Rp4.800, Semen Gresik (SMGR) naik Rp50 (0,96%) ke Rp5.250, dan Bank Rakyat Indonesia (BBRI) naik Rp50 (0,77%) menjadi Rp6.550. (yan)